Apakah saat ini karyawan Anda sudah mencapai jumlah yang diimpikan? Hmmm, dengan jumlah sebanyak itu apakah mereka semua produktif? Kalau banyak yang tidak produktif, sudah saatnya mengubah tampilan kantor Anda agar produktifitas karyawan meningkat. Eits, jangan buru-buru. Kenapa sih bisa meningkatkan produktifitas karyawan? Bagaimana jasa interior melakukannya? Anda akan menemukan jawaban itu nanti.
Ya, walau di era ini sudah banyak yang menerapkan kerja remote. Baik sebagai karyawan tetap atau seorang freelancer. Tapi, tidak ada salahnya kan untuk menyulap tampilan kantor Anda. Karena mungkin beberapa perusahaan masih nyaman dengan kehadiran karyawannya di kantor. Nah, karena perusahaan pun harus memerhatikan kepuasan kerja karyawan maka dicarilah desain kantor yang ramah karyawan. Sampai-sampai mereka mau membayar desain jasa interior dengan harga selangit loh. Yah, lagi-lagi untuk produktifitas. Karena produktifias akan menentukan kualitas dari produk atau jasa dari perusahaan tersebut.
Hmmm, ternyata selain produktifitas karyawan ada alasan lain kenapa kantor harus didesain bagus.
Yuk cari tau, bagaimana sih jasa interior me-make over kantor kliennya. Apa yang mereka perhatikan terlebih dahulu dalam mendesain kantor para klien. Ini dia:
Sudah pasti lighting harus diperhatikan. Kalau pencahayaan terganggu, bagaimana karyawan bisa mengetik dengan baik? Bagaimana office boy bisa membereskan barang dengan rapih? Bagaimana manager bisa mengatur segalanya dengan sempurna? Kecuali karyawan Anda sudah terbiasa bekerja dengan mata tertutup. Tapi, tidak kan? Oleh karena itu jasa interior sangat menyayangi elemen cahaya ini.
Dengan kasus terntentu beberapa jasa interior menggunakan berbagai sumber pencahayaan secara alami. Bukan hanya karyawan Anda yang jadi sehat karena bisa konsumsi vitamin D secara gratis, tapi keuangan kantor juga sehat. Karena bisa berhasil menghemat listrik. Itu dia.
2. Furniture
Di era new normal ini hampir segala hal memengaruhi psikologis karyawan. Berkas-berkas yang menumpuk mungkin saja membuat kejiwaan karyawan Anda semakin memburuk. Oleh karena itu, Anda bisa menggunakan furniture yang pas untuk kantor Anda. Anda cukup keluhkan masalah Anda kepada jasa interior design kantor, nanti mereka yang akan menjawab keluhan Anda dengan hasil nyata.
3.Warna
Anda harus bijak dalam memilih warna dinding di setiap ruangan. Karena warna dinding dipercayai bisa membantu mood karyawan Anda loh. Contoh saja, warna biru melambangkan rasa tenang dan kecerdasan. Oleh karena itu, warna biru sangat tepat untuk ruang kerja karyawan. Tapi, jangan terlalu mendominasi juga dong. Karena warna biru yang berlebihan akan terkesan begitu dingin. Tapi don’t worry karena sudah tentu jasa interior akan memberikan rekomendasi warna yang tepat untuk disandingkan dengan warna biru.
4. Tanaman Hidup
Tanaman adalah salah satu lambang kehidupan. Anda bisa request kepada jasa interior untuk meletakkan unsur tanaman di ruang kerja karyawan. Dengan hadirnya tanaman, maka karyawan akan semakin tenang dan rileks. Temtunya dengan bantuan jasa interior design kantor, kantor Anda bisa jadi lebih nyaman dengan berbagai tanaman di setiap sudut kantor. Karena tanaman bisa membangkitkan rasa nyaman dalam ruangan.
Jangan sampai karyawan Anda jadi males bekerja gara-gara kantor yang sudah tidak asyik, kantor yang berantakan, kantor yang sangat tidak mendukung untuk mereka bekerja. Lebih baik Anda percayakan saja pada hermosainteriordesign.com sebagai jasa interior kantor andalan Anda.
Jangan khawatir kantor Anda jadi tidak terkesan profesional. Karena jasa interior design ini akan membuat kantor Anda akan semakin gagah berdiri di era milennial ini.
No Comments